Sabtu, 15 Juni 2019

Alamat & Nomor Telepon PO. Yoanda Prima di Palembang

PO Yoanda Prima Palembang

PO. Yoanda Prima Palembang - Sejarah berdirinya Yoanda Prima bermula pada Agustus 1998. H. Jhon Samti mendirikan Yoanda Prima dengan misi menjadikan Yoanda Prima sebagai penyedia transportasi darat dengan layanan yang memuaskan dan nyaman.

Hal ini begitu penting, mengingat tak banyak PO di wilayah Sumatra yang dapat menampung aspirasi masyarakat, terlebih di tengah ketatnya kondisi persaingan bisnis transportasi darat.

Pada tahun-tahun pertamanya beroperasi, Yoanda Prima hanya melayani beberapa rute. Namun kini, layanan Yoanda Prima telah tersebar di beberapa kota di Sumatra seperti Padang, Bukittinggi, Solok, Payakumbuh, Muara Bungo, Muara Tebu, dan Kiliran Jao.

Dari banyaknya kota yang dilayani, rute Palembang – Padang pulang pergi (p.p.) menjadi rute yang paling diminati.

Armada yang dipakai PO ini adalah bus Mercedes-Benz yang terbagi menjadi dua kelas, yaitu non-AC dan AC. Untuk kelas AC, setiap bus menggunakan konfigurasi kursi 2-2, dilengkapi dengan fasilitas pendingin ruangan (AC), bantal, selimut, dan ruang khusus merokok.

Sementara itu, kelas non-AC memiliki konfigurasi kursi 2-3 tanpa pendingin ruangan (non-AC).

Seiring berjalannya waktu, layanan transportasi yang ditawarkan Yoanda Prima kian berkembang. PO ini akhirnya mampu mengembangkan usaha transportasinya dengan menghadirkan layanan angkutan bus untuk pariwisata, karyawan, dan sewa.



Tak hanya itu, operator bus ini juga melebarkan sayapnya ke jasa angkutan barang dengan menghadirkan truk pengangkut kayu batang.

Keberhasilan yang diraih tak membuat Yoanda Prima terlena. PO ini justru terus mengedepankan profesionalitas dan fasilitas agar penumpang setianya tak berpaling ke kompetitor lain.

PO ini bahkan selalu memastikan armadanya terawat dengan baik, serta memilih supir-supir yang kompeten untuk menjamin kenyamanan penumpang selama dalam perjalanan.

Dedikasinya untuk menghadirkan jasa transportasi yang berkualitas pun dibuktikan dengan diraihnya penghargaan Wahana Adhigana 2017 untuk kategori AKAP Ekonomi Bintang Dua dari Kementerian Perhubungan.

PO. Yoanda Prima Palembang
Alamat : Jl. Soekarno Hatta No.02, Bukit Baru Kota Palembang
Telepon : (0711) 446606 - 0853-8330-5320

Informasi Lainnya

Alamat & Nomor Telepon PO. Yoanda Prima di Palembang
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel Bedalu yang di atas? Silakan berlangganan gratis via email.

Tambahkan Komentar